Oka dan Oki teringat uang yang mereka temukan di dekat tempat pembuangan sampah di ujung jalan. Uang itu diikat karet dan jumlahnya dua puluh tiga ribu rupiah. Sama persis seperti yang diceritakan Bik Supi.
Oka berlari ke kamarnya dan kembali dengan membawa uang temuan. “Tadi aku dan Oki lewat ujung jalan dekat tempat pembuangan sampah. Kami menemukan uang ini di sana."
Bik Supi tersenyum cerah melihat uang yang disodorkan Oka. Uang itu diikat karet dan jumlahnya dua puluh tiga ribu rupiah.
"Mungkin itu uang Bik Supi yang hilang," kata Oki.
"Oh, syukurlah uang ini ketemu," kata Bik Supi sangat lega.
"Sekarang Bibi pergi belanja dulu. Kalian pasti sudah lapar." Cepat-cepat Bik Supi pergi ke pasar.
Oka dan Oki tersenyum. Uang temuan itu ternyata masih bertuan!
Sumber: Arsip Bobo. Cerita: Pupuy Hurriah.
Source | : | dok. Majalah Bobo |
Penulis | : | Sylvana Toemon |
Editor | : | Sylvana Toemon |
KOMENTAR