Beberapa waktu lalu, 10 ekor paus terdampar di Pantai Ujung Kareung, Kecamatan Mesjid Raya, Kabupaten Aceh Besar. 10 paus itu adalah spesies paus kepala kotak (Physeter macrocephalus). Ternyata, paus kepala kotak ini punya beberapa keunikan, lo.
Baca juga: Menyelamatkan 10 paus yang terdampar di Aceh
1. Otak Terbesar
Otak paus ini merupakan yang terbesar dan terberat dibanding semua hewan yang hidup di Bumi. Berat rata-ratanya mencapai tujuh kilogram. Otak yang paling besar ini dimiliki oleh paus kepala kotak jantan.
2. Kepala Kotak
Kata macrocephalus dalam nama ilmiahnya, berasal dari bahasa Yunani. Artinya, kepala besar. Yap, kepalanya yang besar dan berbentuk kotak itulah yang menjadi ciri khas paus ini. Karena bentuknya, paus ini pun dinamai paus kepala kotak.
3. Zat Spermaceti
Di dalam kepalanya yang besar, paus ini menyimpan zat misterius yang dinamakan spermaceti. Kata spermaceti juga berasal dari bahasa Yunani. Sperma berarti benih, sementara ceti atau cetus artinya paus. Karena itu, paus yang panjangnya dapat mencapai 12 meter ini juga sering disebut sebagai paus sperma.
4. Ambergris
Paus kepala kotak menghasilkan ambergris atau disebut juga muntahan paus.
O iya, meski namanya muntahan, zat ini sebenarnya tidak keluar dari mulut paus. Zat yang mulanya menumpuk di dalam usus paus ini dikeluarkan dari saluran pembuangan kotorannya.
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR