Bobo.id – Biasanya jumlah bayi yang dilahirkan ibu adalah satu. Lalu mengapa ada ibu yang melahirkan dua bayi kembar dalam waktu yang sama, ya?
Faktor Keturunan
Menurut para dokter dan peneliti, manusia bisa kembar karena faktor keturunan. Ini artinya, jika di keluarga kita sudah ada yang kembar, maka kemungkinan besar akan ada yang kembar lagi.
Kembar Fraternal
Ada dua jenis kembar. Pertama namanya kembar fraternal, yaitu dua telur dibuahi di rahim pada waktu bersamaan. Kembar fraternal itu biasanya memiliki wajah yang tidak terlalu mirip satu sama lain.
Bahkan tidak terlihat kembar dan telihat seperti kakak adik biasa saja.
Jenis kelamin kembar fraternal juga bisa berbeda, lo. Satu laki-laki dan yang satu lagi perempuan. Itu karena kembar ini hanya 50 persen atau setengah dari gen yang sama.
Kembar Identik
Kedua namanya kembar identik. Ini artinya, satu telur yang ada di rahim ibu dibuahi kemudian terpisah. Kembar ini berbagi 100 persen gen yang sama. Makanya kembar identik biasanya memiliki wajah yang sangat mirip.
Nah, Bagaimana Kalau Kembar Siam?
Kembar siam ini terjadi gara-gara telur identik tadi tidak terpisah secara sempurna. Sehingga membuat salah satu bagian tubuh kembar ini saling menempel. Karena itu, hanya sedikit kembar siam yang bisa bertahan hidup. Kasihan, ya…
Teks : Majalah Bobo/Lita & Yomi
Penulis | : | Yomi Hanna |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR