Bobo.id – Banyak orang yang suka melewatkan sarapan.
Padahal, melewatkan sarapan bisa membuat kita mengalami hal-hal ini.
1. Mudah Marah Karena Lapar
Saat melewatkan sarapan, kadar gula darah kita akan menurun.
Saat kadar gula darah menurun, kita akan merasa lemas dan lapar.
Tak hanya itu, gula darah yang menurun juga bisa memengaruhi suasana hati.
Tak jarang, seseorang pun jadi mudah marah saat gula darahnya menurun.
Supaya hal ini tidak terjadi pada Teman-teman, jangan lupa sarapan, ya!
BACA JUGA: Berbagai Menu Sarapan dari 7 Negara di Dunia
2. Tubuh dan Otak Kurang Energi
Setelah makan malam, kita biasanya tidak makan apa apa lagi sampai besok pagi.
Itu berarti, tubuh dan otak kita tidak mendapatkan sumber tenaga selama 12 jam lebih.
Supaya tubuh dan otak punya tenaga di pagi hari, kita harus sarapan.
Jika kita melewatkan sarapan, tubuh dan otak akan kekurangan energi.
Kalau sudah begitu, tubuh dan otak kita tidak bisa bekerja dengan baik.
BACA JUGA: 5 Buah yang Bisa Dijadikan Menu Sarapan
3. Mulut Tambah Bau
Saat bangun pagi, mulut kita pasti akan mengeluarkan aroma tidak sedap.
Supaya bau di mulut kita hilang, kita harus makan sesuatu dan gosok gigi.
Makanan yang dimakan di pagi hari bisa membantu mengurangi bau di mulut, lo.
Kalau kita tidak makan apa-apa, mulut akan tetap bau, meski sudah gosok gigi.
Jadi, jangan lupa sarapan sebelum berangkat sekolah, ya, Teman-teman.
BACA JUGA: 5 Fakta tentang Sarapan
4. Sakit Kepala
Kalau kita melewatkan sarapan, otak akan kekurangan bahan bakar.
Saat otak kekurangan bahan bakar, kerja sel otak akan menurun.
Kalau sudah begitu, kita pun akan merasakan sakit kepala.
Jadi, kalau Teman-teman sakit kepala di sekolah, coba ingat-ingat.
Apakah Teman-teman sudah sarapan? Kalau belum, segera sarapan, supaya sakit kepalanya hilang.
BACA JUGA: 3 Menu Sarapan Khas Kota Jakarta, Mana Menu Favoritmu?
5. Lapar Sepanjang Hari
Makanan yang kita makan saat sarapan akan mengganti zat glikogen yang hilang.
Saat zat glikogen di tubuh cukup, kita bisa beraktivitas tanpa merasa lemas.
Sebaliknya, kalau kita tidak sarapan, zat glikogen akan menurun dan zat kortisol akan naik.
Kalau zat kortisol naik terus menerus, kita akan merasa lapar sepanjang hari.
Rasa lapar ini akan membuat kita lemas dan makan secara tidak teratur.
Itulah yang akan terjadi pada tubuh kita, saat melewatkan sarapan. Jadi, mulai sekarang, jangan lupa untuk sarapan, ya, Teman-teman!
Ilustrasi: Ode
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | willa widiana |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR