BACA JUGA: Siklus Hidup Salmon, Ikan Laut yang Lahir di Sungai
Salmon Matang
Memasak salmon dengan api yang besar dan lama memang tidak bagus.
Jika dimasak terlalu lama dalam suhu yang panas, zat bermanfaat di dalam ikan salmon bisa hancur bahkan hilang.
Supaya zat bermanfaatnya tidak hancur dan hilang, salmon harus dimasak dengan api kecil.
BACA JUGA: Salmon atau Tuna, Mana yang Lebih Baik?
Panas dari api bisa membuat enzim penghancur zat tiamin hilang. Jadi, tiamin dalam ikan salmon akan utuh kalau dimasak.
O iya, api kecil juga tidak akan merusak vitamin A, B, dan omega-3 dalam ikan salmon.
Supaya zat bermanfaat di dalam ikan salmon tidak banyak yang hilang, kita harus masak salmon dengan kulitnya.
BACA JUGA: Apakah Makan Kulit Ikan Salmon Berbahaya?
Membunuh Bakteri
O iya, memasak salmon juga bisa membunuh bakteri yang menempel pada salmon. Jadi, salmon yang sudah dimasak lebih baik untuk dimakan.
Namun, kalau teman-teman ingin makan salmon mentah, tidak masalah. Namun, pastikan dulu salmonnya bersi, sehingga aman untuk dimakan.
Nah, sekarang teman-teman sudah tahu, kan, mana yang lebih baik?
Sumber: sajian sedap/MA, Foto: pxhere.com
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | willa widiana |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR