Bobo.id – Apakah teman-teman tahu laguna? Atau pernahkah teman-teman mengunjunginya?
Laguna adalah sekumpulan air asin yang terpisah dari laut.
Air ini terhalang dari laut oleh pasir, batu karang, atau penghalan lainnya.
BACA JUGA: Laguna Pari Penuh Tantangan
Laguna di Brasil
Di Brasil, ada salah satu laguna yang sangat indah.
Laguna ini berada di Taman Nasional Lencois Maranhenses.
Taman nasional ini sebenarnya merupakan sebuah area dilindungi yang berada di jalur pantai utara Brasil.
Taman nasional ini berbatasan langsung dengan Samudera Atlantik.
Pada bulan Oktober sampai Juni, kita hanya bisa melihat gundukan pasir putih yang sangat bersih.
Namun, kalau kita mengunjungi tempat ini di bulan Juli sampai September, kita akan melihat pemandangan yang sangat indah.
Saat itu, akan muncul laguna berwarna biru yang lebar dan banyak.
Uniknya, di laguna itu, kita bisa berenang, lo, teman-teman.
BACA JUGA: Inilah 4 Fakta "Monster Laut"
Dari Mana Air Berasal?
Curah hujan di taman nasional ini sangat tinggi di bulan Januari sampai Juni.
Hal ini membuat cekungan-cekungan di padang pasir terisi oleh air hujan yang sangat banyak.
Saat bulan Juli, cuaca di sana cerah dan hujan mulai berkurang.
Air yang ada di dalam cekungan itu masih tetap ada dan bisa dinikmati sebagai laguna yang indah.
Ada beberapa laguna yang bahkan panjangnya lebih dari 90 meter dan kedalamannya mencapai 3,5 meter.
Nah, saat bulan September tiba, cuaca di sana jadi semakin kering.
Ini membuat air di laguna itu menguap dan perlahan mengering.
Laguna itu terus mengering sampai menjadi gundukan pasir putih lagi pada bulan Oktober.
BACA JUGA: Misteri di Laut Dalam
Ada Ikan Kecil
Laguna ini hanya muncul sekali dalam setahun, yaitu pada Juli sampai September saja.
Namun, jangan salah. Ternyata ada ikan-ikan kecil yang hidup dan berenang di laguna itu.
Hal ini karena laguna-laguna di taman nasional itu terhubung pada sungai yang ada di dekat situ.
Jadi, ikan-ikan kecil di sungai banyak yang berenang mencari tempat baru.
Sayangnya, saat air di laguna mengering, ikan-ikan itu akan kembali lagi ke sungai.
Kalau teman-teman ada kesempatan berlibur ke Brasil, jangan lupa mampir, ya!
BACA JUGA: 7 Harta Karun dari Laut
Teks: Andika Thaselia Prahastiwi dan Cirana Merisa
Kenapa Air Sering Tumpah saat Kita Memindahkannya dari Gelas? Ini Penjelasannya
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR