Bobo.id – Asteroid Eros memiliki beberapa keunikan. Apa saja keunikannya, ya?
BACA JUGA: 3 Tipe Asteroid di Antariksa
Asteroid Dekat Bumi
Asteroid Eros pertama kali ditemukan pada tanggal 13 Agustus 1898. Asteroid ini dilihat oleh 2 orang yang berbeda pada hari yang sama.
Gustav Witt melihatnya di Observatorium Urania di Berlin. Auguste H.P. Charlois melihatnya dari Nice, di Prancis.
Asteroid dengan nomor kode 433 ini termasuk asteroid yang berada dekat Bumi (near Earth asteroid/NEA). Jaraknya sekitar 315 juta kilometer dari Bumi.
Nama Eros diambil dari mitologi Yunani. Eros adalah putra Merkurius dan Venus.
BACA JUGA: Bagaimana Asteroid Mendapatkan Namanya?
Pesawat Antariksa NEAR Shoemaker
Pada tahun 1998, ada pesawat antariksa khusus yang dikirim untuk menyelidiki Asteroid 433 Eros ini.
Pesawat antariksa ini diberi nama NEAR Shoemaker untuk menghormati Eugene Shoemaker, seorang pelopor ilmu astrogeologi.
Pesawat itu berhasil mendarat di Asteroid Eros pada tanggal 12 Februari 2000.
Penulis | : | Sylvana Toemon |
Editor | : | Sylvana Toemon |
KOMENTAR