Bobo.id - Mawar tak selalu berwarna merah dan berduri.
Bunga mawar termahal di dunia justru tidak berwarna merah.
Yuk, kita mengenal mawar Juliet, mawar termahal di dunia.
Mawar Jenis Baru
Mawar ini sering digunakan untuk buket bunga pernikahan dan acara-acara khusus lainnya.
Mawar cantik ini dinamakan mawar Juliet, seperti tokoh Romeo dan Juliet karangan William Shakespeare.
BACA JUGA : 5 Fakta Bunga Mawar, Bunga Kebahagiaan Sekaligus Bunga Kesedihan
Bunga mawar Juliet (Juliet rose) ini dikembangkan oleh David Austin, perusahaan pengembang bunga mawar yang dimiliki oleh keluarga Austin.
Keluarga ini telah menanam dan mengembangkan aneka mawar sejak tahun 1961.
Perusahaan David Austin telah mengembangkan banyak sekali mawar jenis baru.
Baik dari bentuk, warna, maupun aromanya.
BACA JUGA : Ternyata, Warna Pada Bunga Mawar Punya Arti yang Berbeda-beda
Mawar Unik Berharga Mahal
Perlu waktu 15 tahun untuk mengembangkan mawar Juliet.
Mawar ini bentuknya unik.
Kelopaknya terlihat seperti pusaran yang dibungkus dengan kelopak yang lebih kokoh.
Warnanya persik lembut.
BACA JUGA : Dipercaya Bisa Menenangkan Arwah bagi Bangsa Romawi, Inilah Serba-serbi Bunga Mawar
Terlihat sangat indah dan anggun.
Mawar Juliet ini dapat bertahan selama 6 sampai 7 hari.
Mawar Juliet pertama kali diperkenalkan pada acara Chelsea Flower Show tahun 2006.
Mawar ini langsung terkenal dan terjual dengan harga 3 juta poundsterling atau sekitar Rp 50 miliar.
Setiap tahun selalu ada mawar jenis baru yang dihasilkan di seluruh dunia, namun harganya belum ada yang mengalahkan mawar Juliet.
Lihat video ini juga, yuk!
(Teks : Sylvana Toemon)
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | Yomi Hanna |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR