Bobo.id – Walaupun bentuknya mirip, tempe mendoan berbeda dengan tempe goreng biasa.
Beberapa orang yang sering tertukar dan mengiranya sama saja. Yuk, simak ulasannya!
Perbedaan Bahan
Tempe goreng tepung biasanya dibuat dari tempe balok yang dijual di pasar, kemudian diiris tipis lalu dicelup ke tepung berbumbu.
Sementara tempe untuk mendoan dibuat dari kedelai yang bentuknya pipih, lalu ditata jarang-jarang.
Tempe ini disusun tipis-tipis tiga lapis, kemudian dibungkus dengan daun pisang. Nah, hal inilah yang membuat tempe mendoan berbentuk lebar dan memiliki cita rasa yang berbeda.
BACA JUGA:Tempe Mendoan Jajanan Khas Banyumas
Bumbu
Bumbu yang digunakan untuk membuat tempe mendoan adalah bawang putih, ketumbar, garam, ditambah rempah-rempah seperti kemiri dan sedikit jahe.
Biasanya tempe mendoan juga ditambah kunyit untuk memunculkan warna kuning.
Namun, kadang bumbu ini juga digunakan untuk menggoreng tempe biasa, kecuali kunyit.
BACA JUGA:Ada Tempe Bungkus Daun dan Ada juga yang Bungkus Plastik, Apa Bedanya?
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Penulis | : | Putri Puspita |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR