Bobo.id – Tentunya banyak teman-teman yang sudah tidak asing dengan serial animasi Shaun The Sheep, bukan?
Serial animasi anak yang berasal dari Inggris ini menceritakan tentang domba bernama Shaun yang sangat cerdas seperti manusia.
Bisa kita lihat dari cara dia beraktivitas dan bertingkah laku di lingkungan perternakan.
Dalam setiap episodenya, biasanya ada saja masalah yang datang.
Baik dari kawanan domba itu sendiri atau dari peternaknya, yang membuat Shaun harus turun tangan menyelesaikan masalah itu.
Ada banyak adegan lucu juga yang bisa menghibur penonton.
BACA JUGA : Ini Dia 4 Alasan Kenapa Tokoh Kartun Tidak Pernah Berganti Pakaian
O iya, serial animasi ini juga mempunyai beberapa fakta yang menarik yang jarang diketahui orang-orang, lo.
Salah satunya, serial animasi ini dibuat menggunakan teknik stop motion.
Artinya, ada banyak gambar yang diambil dan disatukan dalam bentuk animasi, sehingga akan tampak seperti bergerak.
Sepertinya sulit sekali, ya. Selain itu, ada fakta lainnya seputar pembuatan serial animasi ini.
Apa saja, ya?
BACA JUGA : Selain Lucu, Karakter dalam Film Kartun Larva Ada di Dunia Nyata, lo!
Penulis | : | Yomi Hanna |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR