Bobo.id - Tonkin snub-nose monkey atau monyet tonkin berhidung pesek merupakan spesies primata terbesar di Vietnam.
Monyet tonkin ini memiliki penampilan yang berbeda dari monyet pada umumnya, nih.
Sesuai dengan namanya, monyet tonkin ini memiliki hidung yang pesek dan menghadap ke atas, bibir berwarna merah muda yang tebal, dan lingkaran berwarna biru di sekitar matanya.
Monyet tonkin memiliki bulu berwarna krem, sedangkan di sekitar wajah dah lehernya berwarna oranye, dan monyet tonkin jantar memiliki warna bulu yang lebih terang.
Baca Juga : Si Kumis, Harimau yang Hidup Berdampingan dengan Manusia di Lampung
Bayi monyet tonkin yang baru lahir memiliki bulu yang berwarna abu-abu putih atau kuning muda. Bulu ini akan berubah warna menjadi abu-abu atau bahkan hitam.
Monyet tonkin banyak ditemukan di dataran tinggi Tiongkok tengah dan Vietnam pada ketinggian sekitar 1.800 hingga 2.700 meter di hutan batu gamping.
Primata ini banyak menghabiskan waktunya dengan memanjat, melompat, berayun, dan menggantung dari pohon ke pohon pada siang hari, sehingga monyet tonkin digolongkan sebagai hewan diurnal.
Source | : | Bright Side,britanicca.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR