2. Menjadi sering merasa lapar
Pernahkan teman-teman merasa sangat cepat kembali lapar padahal sudah makan banyak nasi?
Nah, justru saat makan nasi dalam porsi banyak ini bisa membuat kita cepat merasa lapar, lo.
Ini karena tubuh akan mengolah karbohidrat dalam jumlah banyak dalam satu waktu dan membuat kadar gula darah naik dengan cepat.
Kadar gula darah yang naik dengan cepat ini akan membuat gula darah turun dengan cepat juga, nih, teman-teman, dan membuat kita merasa lapar lagi.
Saat gula darah rendah inilah, tubuh akan memproduksi hormon ghrelin yang meningkatkan selera makan dan membuat kita makan lebih banyak juga di waktu berikutnya.
Baca Juga : Putih Telur dan Kuning Telur, Mana yang Paling Banyak Mengandung Protein?
3. Suasana hati mudah berubah
Jika teman-teman sering mengalami perubahan suasana hati menjadi sedih, murung, dan sering marah-marah, mungkin saja teman-teman kelebihan karbohidrat, nih.
Karbohidrat sederhana seperti gula ternyata sangat cepat terurai dalam tubuh dan meningkatkan kadar gula darah dengan cepat juga dan mengeluarkan insulin.
Nah, gula darah dan insulin dalam darah yang melonjak inilah yang pada akhirnya memengaruhi suasana hati teman-teman.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR