Dongeng Anak: Cermin Ajaib (Bagian 2)

By Sepdian Anindyajati, Kamis, 13 Desember 2018 | 15:30 WIB
Ilustrasi cermin ajaib. (Pexels.)

Bobo.id - Hai teman-teman, pasti sudah tidak sabar menunggu dongeng anak hari ini. 

Dongeng anak hari ini bercerita tentang cermin ajaib

Yuk, kita langsung saja membaca dongeng anak hari ini. 

-------------------------------------------------

Baca Juga : Tiba-Tiba Muncul Luka Melepuh di Kulit? Kenali Penyebabnya, yuk!

Ketika sudah berada di dekat rumah Ibu Siluman, si Bungsu merasa sudah aman. Karena penasaran ingin melihat bentuk pedang Uzengi, ia menarik pedang itu dari sarungnya. Dan tiba-tiba saja, si Bungsu sudah berada di dalam genggaman Uzengi.

"Berani sekali kau mencuri pedangku! Rasakan kekuatanku!” raung raksasa itu. Ia membawa si Bungsu kembali ke istananya.

Sebelum berangkat ke istana si raksasa, Ibu Siluman telah mempersiapkan si Bungsu andai ia gagal. Ibu Siluman telah memberitahu, bahwa jika ia menjadi tawanan Uzengi, maka Uzengi pasti akan mengajari cara berubah bentuk menjadi hewan. Maka, andai Uzengi bertanya, ‘Apa kau sudah bisa berubah bentuk?’ maka si Bungsu harus menjawab, ‘Saya belum bisa!’

“Uzengi sangat suka makan daging hewan. Kalau kau berubah bentuk, kau akan langsung disantapnya!” begitu pesan Ibu Siluman sebelum si Bungsu berangkat dulu.

Baca Juga : Yuk, Perbanyak Makan Sayur dan Buah, Bisa Membuat Bahagia, lo!

 Baca Juga : Selain Mabuk Darat, Ada Juga Mabuk Laut, Bagaimana Mengatasinya?