7. Mangga
Buah yang satu ini juga kaya akan vitamin C, nih, teman-teman.
Buah mangga juga mengandung serat dan antioksidan yang baik untuk tubuh.
Dalam penelitian pada hewan, kandungan mangga bisa membantu melawan diabetes, lo.
8. Pisang
Kandungan pisang yang paling dikenal adalah potasium. Potasium bisa membantu mengatur detak jantung dan tekanan darah, lo.
Pisang juga punya karbohidrat yang bisa menambah energi kita.
Ditambah lagi, pisang mengandung serat tinggi yang membantu pergerakan usus, sampai masalah pencernaan.
Itulah beberapa buah yang dianggap paling sehat di dunia, teman-teman. Selain sehat, buah-buahan ini juga mudah ditemukan di Indonesia.
Masih ada banyak lagi buah-buahan yang dianggap paling sehat, lo! Apa kamu bisa menyebutkan buah lain?
Ingin tahu fakta buah lainnya? Tengok di artikel terkait, ya!
Baca Juga : Di Negara Ini, Memberi Sekeranjang Mangga Merupakan Tanda Pertemanan
Lihat video ini juga, yuk!