Pada suatu hari, Pak Yu mengisi waktu senggangnya dengan pergi ke pasar malam bersama beberapa temannya.
Di pasar malam itu, ada sebuah tenda peramal. Bayarannya cukup mahal, tapi banyak orang yang datang.
“Peramal itu sangat ahli. Semua ramalannya bisa terjadi. Ia juga ahli sihir dan bisa mencegah kematian,” kata pengunjung yang sudah diramal.
“Itu sebabnya harganya sangat mahal,” kata pengunjung lain.
Baca Juga : Bisa Mengisi Waktu di Akhir Pekan, Coba Buat Es Potong, yuk!
Pak Yu mendengar percakapan itu dan menjadi penasaran. Ia pun masuk ke tenda itu untuk membuktikan apakah peramal itu memang ahli sihir.
Di dalam tenda, ada seorang peramal tua yang tersenyum menyambut mereka.
Sebelum Pak Yu mengucapkan sepatah kata, peramal itu bertanya kepadanya, “Apakah pelayanmu sedang sakit, Tuan?”
Pak Yu kaget mendengar ini. “Ya betul,” jawabnya takjub.
Baca Juga : Dongeng Anak: Anak-Anak yang Tinggal di Rumah Pohon (Bag. 3)