Bobo.id - Apakah teman-teman pernah mendengar tentang efek rumah kaca?
Efek rumah kaca yang ada di atmosfer Bumi menjadi salah satu penyebab Bumi semakin panas.
Efek rumah kaca adalah pengandaian Bumi yang menjadi seperti rumah kaca. Bumi semakin panas karena adanya gas rumah kaca yang terperangkap di atmosfer.
Nah, efek rumah kaca ini ternyata terbentuk dari adanya gas rumah kaca, teman-teman.
Tahukah kamu? Gas rumah kaca bisa terbentuk dari beragam hal yang muncul dari aktivitas manusia, lo.
Namun bagaimana, ya, gas rumah kaca dan sumbernya ini terbentuk?
Baca Juga: Helm yang Digunakan untuk Naik Sepeda Motor Ternyata Ada Aturannya, lo!
Apa Itu Gas Rumah Kaca?
Sebelum mengetahui bagaimana proses terbentuknya gas rumah kaca, apakah teman-teman sudah mengetahui apa itu gas rumah kaca dan sumbernya?
Gas rumah kaca merupakan komponen gas di atmosfer yang menyebabkan adanya efek rumah kaca.
Gas rumah kaca juga adalah fenomena di mana gelombang pendek radiasi matahari menembus atmosfer dan berubah menjadi gelombang panjang.
Perubahan panjang gelombang ini terjadi ketika mencapai permukaan Bumi dan menghalangi sinar pantulan dari Bumi.
Baca Juga: Rahasia Kalimantan yang Jarang Alami Gempa daripada Pulau Lain di Indonesia