Bolehkah Makan Daging Alpukat yang Kecokelatan?
Daging buah alpukat bisa berubah kecokelatan karena adanya proses oksidasi, atau saat daging buah bertemu dengan oksigen di udara.
Ini terjadi karena adanya reaksi oksigen dengan zat polifenol dan enzim polifenol oksidase dalam alpukat.
Warna daging buah yang teroksidasi akan berubah kecokalatan karena munculnya zat warna gelap melanin.
Namun, warna daging buah yang kecokelatan itu bukan berarti buah alpukat busuk, kok. Kecuali jika kita membiarkan daging buah alpukat terpapar udara dengan suhu ruangan selama beberapa hari, maka buah itu bisa menjadi busuk.
Baca Juga: Terasa Pahit, Pisang yang Masih Hijau Baik untuk Tubuh Tidak, ya?
Yuk, lihat video ini juga!