Bobo.id - Keracunan makanan merupakan salah satu kondisi yang pastinya tidak menyenangkan.
Kondisi ini bisa terjadi setelah mengonsumsi makanan yang sudah terkontaminasi dengan kuman atau racun yang ada di dalam makanan itu.
Kuman atau racun mengganggu tubuh kita, terutama di saluran pencernaan, sehingga kita mengalami beberapa gejala.
Baca Juga: Mengapa Garam Digunakan untuk Mengawetkan Makanan? Cari Tahu, yuk!
Gejala-gejala keracunan makanan misalnya mual, muntah, diare, sakit kepala, demam, dan lain-lain.
Banyak hal yang bisa kita lakukan untuk mencegah keracunan makanan. Salah satunya dengan menghindari makanan tidak sehat.
Lalu, apa lagi cara yang bisa dilakukan supaya kita tidak mengalami keracunan makanan, ya?
Baca Juga: 4 Makanan yang Tidak Boleh Dimakan oleh Keluarga Kerajaan Inggris