Pembalap Mobil F1 Mengemudi dalam Posisi Duduk Hampir Berbaring
Biasanya, pengemudi mobil akan menyetir dalam keadaan duduk di kursi mobil dan kursi mobil bisa diatur agar pengemudi nyaman saat menginjak pedal untuk mengemudikan mobil.
Namun pembalap mobil F1 tidak mengemudikan mobil balap dalam keadaan duduk, melainkan hampir berbaring.
Pembalap F1 akan menyetir dalam posisi duduk di kursi atau jok mobil dengan kaki yang diluruskan sampai ke pedal seperti orang yang berbaring.
Posisi pembalap saat mengemudikan mobil F1 ternyata berhubungan dengan gravitasi yang memengaruhi laju mobil saat melaju.
Baca Juga: Benarkah Olahraga Sebaiknya Dilakukan Sebelum Sarapan? #AkuBacaAkuTahu
Posisi Hampir Berbaring Berguna untuk Mengurangi Hambatan Udara
Mobil balap F1 yang melaju di sirkuit balap berhubungan dengan beberapa gaya dalam ilmu fisika, salah satunya mengenai hambatan udara.
Ketika bergerak atau melaju, mobil menghadapi hambatan udara yang bisa memengaruhi laju mobil.
Hambatan udara mengacu pada partikel di udara yang mendorong kembali benda yang bergerak.
Baca Juga: Batu Berlian Salah Satu Batu Terkuat, Asalnya dari Mana, ya? #AkuBacaAkuTahu
Ada dua faktor yang memengaruhi hambatan udara, yaitu kecepatan kendaraan yang bergerak dan luas penampang atau luas permukaan suatu bidang.
Saat kecepatan atau luas penampang semakin besar, maka hambatan udara yang didapatkan juga semakin besar.