Supaya Tidak Terciprat Minyak, Ikuti Tips Menggoreng Ikan Ini, yuk!

By Avisena Ashari, Kamis, 19 Desember 2019 | 12:02 WIB
Ilustrasi menggoreng ikan (Pixabay)

Bobo.id – Apakah teman-teman sedang belajar memasak?

Memasak punya banyak manfaat bagi anak-anak. Namun jangan lupa bahwa saat belajar memasak, kita harus didampingi oleh orang tua atau orang dewasa.

Salah satu masakan yang mungkin juga sulit bagi orang dewasa adalah ikan goreng.

Bila caranya kurang tepat, menggoreng ikan bisa membuat minyak terciprat keluar dari wajan, nih.

Minyak yang panas itu bisa berbahaya bagi kulit kita, teman-teman.

Selain membuat minyak terciprat ke mana-mana, ikan juga bisa menempel ke wajan dan sulit diangkat.

Yuk, simak tips ini dulu sebelum belajar menggoreng ikan.

Baca Juga: Bukan Nasi, 4 Makanan Ini Justru Lebih Menyumbang Banyak Kalori di Tubuh

Memperhatikan Bahan Menggoreng Ikan

Sebelum digoreng, ikan biasanya dibumbui, teman-teman.

Bumbu pada ikan ini juga bisa memengaruhi apakah ikan akan menempel di wajan.

Bumbu ikan yang terasa manis seperti diberi campuran gula atau kecap manis bisa menjadi seperti karamel yang bisa menempel pada wajan.