Kayu Manis
Kayu manis biasanya ditambahakan pada makanan. Kayu manis ini bisa mengurangi kadar gula darah dan meredakan peradangan.
Bahkan, penelitian pada hewan menunjukkan bahwa kayu manis bisa mencegah penyebaran sel kanker dan membasminya.
Uji tabung juga menunjukkan bahwa kayu manis bisa menekan pertumbuhan sel kanker.
Baca Juga: Apa Kamu Suka Warna Ungu? Ini Dia Makanan yang Berwarna Ungu!
Kunyit
Tahukah kamu? Kunyit memiliki kandungan antikanker, lo.
Dalam uji tabung, peneliti menemukan bahwa kunyit mengurangi penyebaran sel kanker usus dengan menyasar enzim yang berhubungan dengan pertumbuhan kanker.
Kunyit juga disebut bisa memperlambat pertumbuhan sel kanker paru-paru dan prostat, teman-teman.
Karenanya, baik untuk menambahkan bubuk kunyit pada makanan sebagai bumbu.
Buah Sitrus
Apa kamu suka mengonsumsi keluarga buah jeruk, lemon, jeruk nipis, atau jeruk bali?
Mengonsumsi buah-buahan ini juga bisa menurunkan risiko kanker di pencernaan dan saluran pernapasan atas.
Jika kita terbiasa makan buah jeruk, ini bisa menurunkan risiko kanker tertentu.
Oh iya, meskipun makanan-makanan di atas membantu menurunkan risiko kanker, jangan lupa bahwa gaya hidup sehat lainnya seperti memenuhi gizi makanan, istirahat cukup, olahraga teratur, dan gaya hidup juga memengaruhi kesehatan, ya!
Baca Juga: Sering Dibuang, Serat Putih Pada Buah Jeruk Rupanya Punya Banyak Nutrisi, lo!
Yuk, lihat video ini juga!