Menurut beliau, sensitivitas insulin setiap orang tidak bisa disamakan, tergantung pada kondisi kesehatan, terutama organ pankreasnya.
Sehingga menurut Pak Jansen Ongko, nasi yang dihangatkan aman dikonsumsi orang yang sehat, tapi tidak untuk pasien diabetes.
Sedangkan ada juga ahli yang berpendapat bahwa indeks glikemik pada nasi yang dihangatkan memang meningkat, namun tidak banyak.
Di sisi lain, belum ada penelitian yang menyebutkan bahwa nasi yang dipanaskan lebih dari 12 jam bisa menjadi racun.
Yang terpenting, makanlah nasi sesuai dengan kebutuhan dan tidak berlebihan, ya. Imbangi juga dengan mengonsumsi sayur dan lauk untuk melengkapi nutrisi dari nasi.
Baca Juga: Biji Buah Asal Indonesia Ini Beracun Tapi Sering Dijadikan Bumbu Masakan, lo
Yuk, lihat video ini juga!