BERITA POPULER: Bahaya Terlalu Sering Sarapan Nasi Uduk Hingga Mengonsumsi Nasi dan Kentang Bersamaan Bisa Menyebabkan Gula Darah Naik

By Sarah Nafisah, Kamis, 30 Januari 2020 | 12:28 WIB
Nasi uduk khas Betawi. (MielPhotos2008/iStockphoto)

Bobo.id - Teman-teman berikut ini adalah berita-berita populer Bobo.id pada Rabu, 29 Januari 2020.

Ada berita tentang bahaya terlalu sering sarapan nasi uduk hingga nasi dan kentang yang bisa membuat gula darah naik jika dikonsumsi bersamaan.

Baca Juga: BERITA POPULER: Ternyata Lebih Baik Mengonsumsi Sayur Tumis daripada Sayur Rebus Hingga Cara Hilangkan Bau Setelah Makan Bawang

1. Gemas! Setiap Hari Anjing Ini Pergi Sendirian ke Taman dengan Naik Bus

Di Indonesia, kita tidak dibolehkan membawa hewan jenis apapun ke dalam kendaraan umum, baik itu kereta maupun bus.

Namun di beberapa negara, seperti Amerika Serikat dan negara-negara Eropa, hewan boleh naik kendaraan umum dengan beberapa syarat.

Misalnya saja di Amerika Serikat, anjing dan kucing diperbolehkan naik kereta jika hewan ini dibawa menggunakan tas oleh pemiliknya.

Nah, berbeda dengan seekor anjing betina yang naik bus umum di Seattle, Amerika Serikat, nih, teman-teman.

Kalau biasanya hewan akan naik kendaraan umum dengan pemiliknya, anjing bernama Eclipse ini justru naik bus sendirian!

Cari tahu di sini, yuk!