Sebenarnya Makanan dan Minuman Ini Sehat, tapi Ternyata Akan Berdampak Buruk Kalau Dikonsumsi Sebelum Tidur

By Iveta Rahmalia, Sabtu, 29 Februari 2020 | 20:00 WIB
Brokoli. (Pexels)

Bobo.id – Tahukah teman-teman? Tidak semua makanan yang sehat, baik untuk dikonsumsi kapan saja.

Ternyata ada makanan dan minuman tertentu yang sebaiknya tidak kita konsumsi sebelum tidur. Sebabnya, makanan dan minuman yang sebenarnya sehat ini bisa mengganggu siklus tidur kita.

Masalahnya, makanan dan minuman ini sering disepelekan dan dimakan di malam hari, karena orang menyangka makanan tersebut bisa bikin kita menjadi sehat.

Yuk, cari tahu 5 makanan yang wajib dihindari sebelum tidur biar tidur lebih berkualitas!

Brokoli

Ternyata, tidak semua sayuran boleh dimakan malam hari. Malah ada sayuran tertentu yang lebih baik dimakan pada siang hari, seperti brokoli atau kol.

Ini karena sayuran tersebut punya serat yang tidak gampang larut, sehingga membutuhkan waktu yang lebih lama dicerna oleh tubuh kita.

Kalau sudah begini, tubuh kita bakalan tetap mencerna sayuran tersebut dan membuat tubuh sulit rileks pada saat mau tidur.

Baca Juga: Jangan Keliru, 6 Bahan Makanan Ini Ternyata Tidak Boleh Disimpan dalam Kulkas, Cek Isi Kulkasmu