Bisa Tingkatkan Daya Tahan Tubuh, Konsumsi 5 Buah Ini

By Iveta Rahmalia, Senin, 16 Maret 2020 | 14:00 WIB
Buah-buahan (MaxPixel's contributors)

Bobo.id - Ada beberapa cara untuk meingkatkan daya tahan tubuh, teman-teman. Salah satunya dengan makan makanan bergizi dan seimbang. 

Kita juga bisa konsumi berbagai buah-buahan karena kayak akan vitamin. Kandungan vitamin inilah yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh kita.

Apa saja buah yang bisa tingkatkan daya tahan tubuh? Yuk, cari tahu!

1. Jeruk

Buah-buahan jeruk seperti jeruk biasa, jeruk bali, jeruk keprok, jeruk nipis, dan lemon merupakan salah satu sumber vitamin C.

Vitamin C disebut bisa membangun sistem kekebalan tubuh dengan cara meningkatkan produksi sel darah putih.

Sel darah putih adalah kunci untuk memerangi infeksi.

Kita butuh pasokan vitamin C dari luar tubuh, karena mikronutrien ini tidak bisa dihasilkan mandiri oleh tubuh.

Baca Juga: Daya Tahan Tubuh Penting untuk Melawan Virus Corona, Konsumsi Makanan untuk Daya Tahan Tubuh Ini

Buah jeruk (pixabay/pixel2013)