Kandungannya Baik untuk Cegah Penyakit, Ini 4 Makanan Superfood yang Mudah Didapat

By Avisena Ashari, Senin, 23 Maret 2020 | 20:00 WIB
Ilustrasi telur dan tempe yang termasuk superfood (Pixabay)

 

Bobo.id – Jika mendengar kata “superfood” alias makanan super, apa yang ada di benak teman-teman?

Mungkin ada yang membayangkan makanan-makanan yang kandungan gizinya tinggi, tapi harganya mahal.

Tahukah kamu? Ada banyak superfood yang harganya terjangkau dan mudah didapatkan, sekaligus memberikan manfaat yang besar bagi kesehatan kita.

Apa Itu Superfood?

Superfood merupakan makanan yang mengandung berbagai nutrisi seperti antioksidan, sehingga baik untuk mencegah penyakit kronis seperti kanker.

Makanan superfood juga mengandung lemak baik yang bisa mencegah penyakit jantung, serat yang bisa mencegah diabetes dan masalah pencernaan, serta senyawa tanaman (fitokimia).

O iya, meski mengonsumsi superfood, lebih baik lagi jika kita mengonsumsi beragam makanan supaya mendapatkan gizi yang seimbang.

Nah, berikut ini adalah superfood yang mudah didapatkan dan terjangkau harganya, sehingga bisa kita tambahkan dalam menu makanan sehari-hari.

Baca Juga: Mengurangi Makan Nasi? Kenali Makanan Pokok Berbagai Negara yang Bisa Jadi Pengganti Nasi, yuk!