Bobo.id - Jahe punya berbagai manfaat untuk tubuh, yang bisa kita olah menjadi minuman, yaitu air jahe. Cara membuat air jahe ternyata mudah, nih, teman-teman.
Cara membuat ini bisa kita praktikkan untuk membuat air jahe yang bermanfaat untuk kesehatan.
Simak cara membuat air jahe dan manfaat air jahe untuk tubuh, yuk!
Cara Membuat Air jahe
Dalam membuat air jahe, kita bisa bisa melakukan beberapa cara untuk menikmatinya.
Pertama, siapkan dulu jahe yang akan direbus, yaitu sekitar lima sentimeter, serta panci yang berisi 50 mililiter air untuk merebus jahe.
Baca Juga: Buka Puasa dengan Air Kelapa Bisa Bantu Menetralkan Asam Lambung, Pernah Coba?
Kemudian, cuci jahe sampai bersih, lalu parut atau iris jahe. Jika air sudah mendidih, teman-teman bisa langsung memasukkan parutan atau irisan jahe ke dalam air.
Jika jahe sudah dimasukkan ke dalam air mendidih, kemudian kecilkan api dan rebus jahe menggunakan api kecil.
Kalau merebus jahe sudah dirasa cukup, yaitu sekitar 10 - 15 menit, matikan api dan biarkan jahe tetap terendam air panas.
Setelah air sudah cukup hangat, kita bisa menyaringnya untuk memisahkan ampas jahe dengan air.
Nah, air jahe ini bisa kita tambahkan dengan berbagai bahan lainnya. Jika ingin air jahe terasa lebih manis, teman-teman bisa menambahkan madu, gula pasir, maupun gula jawa.
Cara membuat air jahe lainnya adalah dengan menambahkan susu kental manis untuk membuat susu jahe.
Selain itu, kita juga bisa menambahkan berbagai rempah lainnya, nih, seperti kayu manis, serai, maupun cengkih.
Baca Juga: Makanan Pedas untuk Sahur dan Buka Puasa Sebaiknya Dihindari, Ini 5 Bahayanya!
Manfaat Mengonsumsi Air Jahe
Selain cara membuat air jahe yang mudah dan bisa dikreasikan dengan berbagai bahan, air jahe juga memiliki berbagai manfaat, lo.
Manfaat ini bisa kita dapatkan jika mengonsumsi air jahe secara rutin.
1. Mengurangi dan Menghilangkan Mual
Ketika sedang sakit atau merasa mual, misalnya karena mabuk perjalanan, maka minum air jahe bisa meredakannya.
Minum air jahe bisa mengurangi rasa ingin muntah, maupun efek samping pada pemulihan setelah operasi.
Baca Juga: 5 Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Sahur Ini Bisa Buat Kita Tahan Lapar Lebih Lama!
2. Meredakan Nyeri dan Rasa Sakit
Air jahe juga berkhasiat untuk mengurangi rasa sakit dan meredakan nyeri, karena senyawa gingerol dan fenol yang bersifat antinyeri dan bisa meredakan rasa sakit.
Bahkan dari penelitian yang dilakukan pada 60 orang dewasa, minum air jahe saat sedang mengalami migrain bisa menjadi obat tambahan di samping obat pereda nyeri.
3. Mengatur Kadar Gula Darah
Minum air jahe bisa membantu mengatur kadar gula darah pada penderita diabetes tipe 2 kalau diminum secara rutin.
Hasil ini didapatkan setelah melakukan penelitian pada pasien diabetes tipe 2 yang minum bubuk suplemen jahe setiap hari dengan yang tidak minum.
Hasilnya, pasien yang minum suplemen jahe akan mengalami penurunan kadar gula darah.
Cara membuat air jahe ternyata mudah, ya, teman-teman. Kita bisa mencoba membuatnya di rumah dengan dibantu orang tua maupun orang dewasa yang ada di rumah.
Baca Juga: Makan Cokelat Bisa Membuat Bahagia, Ternyata 4 Senyawa pada Cokelat Inilah Penyebabnya!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan Majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id