Banyak yang Lebih Suka Kuning Telur, Padahal Putih Telur Juga Banyak Khasiatnya! Salah Satunya Turunkan Risiko Penyakit Jantung

By Iveta Rahmalia, Kamis, 21 Mei 2020 | 20:00 WIB
Manfaat putih telur. (Pixnio)

Bobo.id – Teman-teman suka makan telur ayam? Telur ini punya banyak manfaat untuk tubuh, lo.

O iya, di dalam telur terdapat dua bagian, yakni kuning telur dan putih telur. Teman-teman lebih suka yang mana?

Kebanyakan orang biasanya lebih suka makan kuning telur, padahal putih telur juga punya banyak manfaat untuk tubuh kita, lo! Salah satunya bisa turunkan risiko penyakit jantung.

Apalagi manfaatnya? Yuk, cari tahu!

Memperkuat Otot Tubuh

Teman-teman pasti sering lihat olahragawan rutin memakan putih telur, karena terdapat protein yang baik untuk membangun otot.

Otot yang kuat, bisa didapat dengan konsumsi putih telur.

Namun, otot yang kuat juga harus diimbangi dengan pola hidup sehat lainnya, ya!

Baca Juga: Sering Dibuang, Ternyata Kulit Telur Bisa Diolah dan Punya 3 Manfaat untuk Tubuh!