Inilah Perbedaan Kari Jepang dan Kari India, Mulai dari Bumbu Hingga Cara Menikmatinya

By Sarah Nafisah, Rabu, 8 Juli 2020 | 19:17 WIB
Kari India (Pixabay/lalit kumar)

Bobo.id - Banyak orang yang suka mencoba berbagai makanan baru. Baik itu makanan Indonesia atau yang berasal dari luar negeri.

Apakah teman-teman pernah mencicipi kari? Kalau pernah, kari apa yang pernah kamu santap?

Jika mendengar kari, biasanya orang langsung terpikir pada kari asal Jepang atau India. Yap, keduanya memang banyak digemari.

Namun, ternyata kari Jepang dan kari India berbeda, lo. Kita cari tahu, yuk!

Baca Juga: Sering Tertukar Menyebut 4 Rempah Ini? Inilah Perbedaan Kunyit, Lengkuas, Jahe, dan Kencur

Perbedaan Rasa dan Bahan Campuran

Kari India memiliki keunikan karena rempah-rempahnya yang sangat khas.

Ada yang berbahan dasar krim kental, ada juga yang berbahan dasar tomat, teman-teman.

Warna kuah kari India pun berwarna terang seperti kuning, oranye atau merah.

Biasanya isian kari India adalah sayuran dan kacang-kacangan.

Meskipun ada juga yang dicampur dengan daging selain sapi, atau ikan.

Rasa dari kari India pun umumnya pedas, teman-teman.

Baca Juga: Membuat Brownies yang Lembut di Rumah Caranya Mudah, Perhatikan 2 Hal Ini Supaya Brownies Tidak Keras