Di antaranya, jengkol juga disebut bisa menjaga kadar gula darah serta kesehatan jantung dan peredaran darah.
Bersumber dari Grid Health dan Kompas.com, biji jengkol mengandung energi, protein, karbohidrat, vitamin A, vitamin B, vitamin C, fosfor, kalsium, zat besi, dan air.
Kandungan itu bisa memberikan berbagai manfaat di tubuh, teman-teman.
Di sisi lain, ada juga risiko jika terlalu banyak mengosumsi jengkol, nih. Simak juga aturan mengonsumsinya, ya! Baca selengkapnya di sini, yuk!
4. Masih Sering Tidur Dekat Ponsel? Hati-Hati, 4 Bahaya Ini Bisa Dialami oleh Tubuh
Bukan rahasia lagi kalau ponsel atau smartphone sudah menjadi bagian dalam kehidupan banyak orang.
Tak hanya sekedar untuk alat komunikasi, saat ini ponsel juga untuk berbagai hal. Misalnya, untuk mencari informasi atau sekedar sebagai hiburan.
Lewat ponsel kita mendapatkan hiburan, seperti mendengarkan musik, menonton video, bermain game, dan masih banyak lagi.
Karena banyak fungsi inilah kita terkadang tak bisa lepas dari ponsel, bahkan saat pergi tidur sekali pun.