Mengapa Kita Harus Berolahraga dengan Cara yang Benar? Belajar dari Rumah SD Kelas 4-6

By Avisena Ashari, Kamis, 26 November 2020 | 07:52 WIB
Pemanasan sebelum olahraga (freepik.com)

Bobo.id - Siapa di antara teman-teman yang rajin berolahraga? Apakah kamu sudah berolahraga dengan benar dan aman?

Dalam tayangan Belajar dari Rumah di TVRI hari ini, ada materi tentang cara berolahraga yang benar dan aman, teman-teman.

Mengapa kita harus berolahraga dengan cara yang benar dan aman, ya?

Ketahui penjelasannya, yuk!

Mengapa Kita Harus Berolahraga dengan Cara yang Benar?

Olahraga yang tidak dilakukan dengan cara yang benar bisa berdampak pada hal yang membahayakan diri kita.

Sehingga, kita harus berolahraga dengan benar dan aman untuk menghindari terjadinya cedera otot, kram, dan yang lainnya.

Selain itu, berolahraga dengan cara yang aman juga membuat kita bisa mencapai tujuan olahraga, yaitu menjaga kesehatan tubuh.

Cara olahraga yang benar dan aman dimulai dari persiapan kita sebelum olahraga sampai setelah olahraga, teman-teman.

Agar cara berolahraga kita benar dan aman, perhatikan tips berikut ini, yuk!

Baca Juga: Unsur-Unsur Kebugaran Jasmani dan Manfaat Setiap Unsurnya, Materi Belajar dari Rumah di TVRI SD Kelas 4 - 6