Berjemur untuk Mendapatkan Vitamin D
Ada penelitian yang menyebutkan bahwa paparan cahaya matahari membantu mencegah kenaikan berat badan.
Selain itu, vitamin D dari cahaya matahari pagi juga membantu tubuh memenuhi asupan vitamin D yang jarang didapatkan dari makanan.
Kita bisa berjemur sekitar 10 - 15 menit sekitar pukul 10 pagi.
Selain itu, kita juga bisa mendapatkan udara segar dengan berjemur. Menurut ahli nutrisi, keluar untuk mendapatkan udara segar juga bisa membuat tubuh berenergi sepanjang hari.
Selain kebiasaan di atas, teman-teman juga bisa berolahraga ringan di pagi hari. Kemudian, kebiasaan lain yang bisa dilakukan setelah pagi hari adalah membiasakan pola makan sehat dan tidur cukup, ya, teman-teman.
Baca Juga: Mengapa Kita Perlu Berjemur untuk Mendapatkan Vitamin D bagi Tubuh?
------
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id/
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com