Hindari Kebiasaan Tidur setelah Makan, Ini Dampak yang Bisa Terjadi jika Tidur setelah Makan

By Avisena Ashari, Minggu, 21 Februari 2021 | 18:30 WIB
Ilustrasi tidur (Photo by Craig Adderley from Pexels)

Bobo.id - Setelah makan, apakah teman-teman biasanya langsung berbaring atau bahkan tidur? Misalnya, setelah teman-teman menyantap makan malam.

Kebiasaan berbaring atau tidur setelah makan sebaiknya dihindari, teman-teman.

Sebabnya, kebiasaan berbaring atau tidur setelah makan memiliki dampak yang kurang baik bagi tubuh.

Apa saja dampaknya, ya?

Baca Juga: Tips Mengasah Kreativitas selama School From Home dari Anchor Boneeto 'Smart Parent Happy Kids' bersama Majalah Bobo

Dampak Berbaring atau Tidur setelah Makan

Berisiko Menyebabkan Asam Lambung Naik

Bersumber dari Livestrong, saat mencerna makanan, sebaiknya tubuh berada dalam posisi tegak.

Jika kita berbaring atau tidur setelah makan, ini bisa menyebabkan asam lambung naik ke kerongkongan dan terjadi gejala refluks asam.