1. Tempe
Tempe adalah makanan yang dibuat dari kacang kedelai. Jika ingin membuat tempe kita harus menambahkan ragi khusus untuk membuat tempe pada kacang kedelai.
Nantinya ragi ini akan tumbuh di antara kacang kedelai yang bentuknya seperti kapas. Nah, bagian yang seperti kapas itu sebenarnya adalah jamur.
Tidak perlu khawatir, jamur yang tumbuh membentuk tempe ini aman untuk dikonsumsi.
Baca Juga: 4 Manfaat Ini Bisa Kita Dapatkan dari Kedelai yang Ada di Tahu dan Tempe
2. Tahu
Tahu juga merupakan salah satu makanan yang memanfaatkan kacang kedelai sebagai bahan utamanya.
Makanan satu ini terbuat dari endapan biji kacang kedelai yang mengalami penggumpalan.
Walaupun sering dijumpai di Indonesia, tahu sebenarnya berasal dari Tiongkok. Bahkan nama "tahu" juga merupakan kata serapan yang berasal dari bahasa Hokkian, yaitu tauhu.