Ini 5 Tips Puasa untuk Pasien Diebetes, Mulai dari Kebiasaan Penting Hingga Menu Makanan

By Avisena Ashari, Rabu, 28 April 2021 | 18:00 WIB
Tips puasa untuk pasien diabetes (photo created by rawpixel.com /freepik.com)

Bobo.id - Orang yang memiliki kondisi diabetes perlu memerhatikan kondisi tubuhnya agar bisa berpuasa dengan lancar.

Sebelum berpuasa, pasien diabetes perlu berkonsultasi dengan dokter untuk memeriksa kondisi tubuh dan kadar gula darahnya.

Selain kondisi tubuh, menu sahur dan berbuka puasa juga penting bagi kesehatan pasien diebetes, teman-teman.

Yuk, cari tahu berbagai tips puasa untuk pasien diebetes!

Baca Juga: Bolehkah Pasien Diabetes Mengonsumsi Kurma untuk Berbuka Puasa? Ketahui juga Tips Puasa untuk Pasien Diabetes

Tips Puasa untuk Pasien Diebetes

Menjaga Kadar Gula Darah

Salah satu hal penting yang perlu dijaga oleh pasien diabetes adalah kadar glukosa atau gula dalam darah, teman-teman.

Sebabnya, jika kadar gula darah pasien diabetes terlalu tinggi atau terlalu rendah, ini bisa berisiko bagi kesehatannya.

Jika pasien diabetes mengalami gejala hipoglikemia saat puasa, maka sebaiknya tidak melanjutkan puasanya. Gejala hipoglikemia antara lain keringat dingin, gemetar, dan pusing.

Hipoglikemia adalah kondisi di mana kadar gula darah di bawah normal.

Kemudian, pasien diabetes bisa mengonsumsi makanan yang bisa mengembalikan kadar gula darahnya agar normal.