Bertugas Mengangkut dan Menyimpan Nutrisi, Inilah 5 Fungsi Protein dalam Tubuh

By Ratih Sari Sugeng Wijayanti, Senin, 31 Mei 2021 | 16:00 WIB
Protein (pixabay/Pezibear)

Bobo.id-Protein memiliki fungsi yang cukup penting untuk tubuh kita.

Tubuh memiliki beberapa nutrisi yang harus dipenuhi untuk membantu kelancaran aktivitas kita. Beberapa nutrisi tersebut adalah karbohidrat, lemak, dan protein.

Disini kita akan mencari tahu tentang fungsi protein bagi kesehatan tubuh. Protein sendiri adalah salah satu zat yang harus dipenuhi agar tidak mengganggu kesehatan tubuh.

Baca Juga: 7 Mitos Seputar Telur yang Tidak Perlu Dipercaya Lagi, Salah Satunya Mitos Telur Mentah Punya Protein Lebih Tinggi daripada Telur Matang

Protein terdiri dari asam amino yang membentuk rantai panjang. Ada sekitar 20 asam amino yang bisa membantu membentuk protein di dalam tubuh kita.

Berikut ini adalah fungsi protein bagi tubuh kita. Yuk, simak!

1. Sebagai Sumber Energi Cadangan

Protein bisa menyediakan sumber energi penting bagi tubuh kita. Di dalam protein terdapat empat kalori per gram. Jumlah ini sama dengan energi yang disediakan oleh karbohidrat.