Waspada, Ini Bedanya Leher Kaku Biasa dengan Gejala Meningitis! Cari Tahu Sebelum Terlambat

By Iveta Rahmalia, Kamis, 10 Juni 2021 | 15:31 WIB
Salah satu gejala meningitis adalah leher kaku atau sakit leher. (Pikrepo)

Bobo.id - Salah satu gejala meningitis adalah leher kaku atau sakit leher. Namun, leher kaku juga sebenarnya bisa disebabkan oleh hal lain. 

Leher kaku adalah kondisi yang menimbulkan nyeri dan kesulitan menggerakkan leher, terutama jika mencoba menoleh. 

Lalu, bagaimana membedakan sakit leher kaku biasa dengan gejala meningitis? Sebelumnya kita cari tahu dulu apa itu meningitis. 

 

Penyakit meningitis atau radang selaput otak, merupakan peradangan pada meninges, yakni sistem membran yang melindungi sistem saraf pusat.

Baca Juga: Radang Selaput Otak adalah Penyakit yang Berbahaya, Anak-Anak dan Bayi Bisa Rentan Terkena! Ini Faktanya

Meninges terdiri dari tiga selaput yang menutupi otak dan sumsum tulang belakang.

Meningitis dapat terjadi ketika cairan di sekitar meninges atau selaput yang melapisi otak terinfeksi.

Umumnya, penyebab meningitis adalah akibat infeksi virus dan bakteri.

Namun, kemungkinan lain penyakit ini akibat kanker, iritasi kimia, jamur atau parasit, alergi obat, dan trauma di kepala seperti pukulan atau pascaoperasi.

Baca Juga: Punya Sejarah yang Unik, Bagaimanakah Asal Mula Hidangan Nasi Goreng Masuk ke Indonesia?