Bukan Direbus saat Air Mendidih, Lakukan 4 Cara Ini Agar Telur Rebus Matang Sempurna dan Mudah Dikupas

By Sarah Nafisah, Kamis, 24 Juni 2021 | 09:00 WIB
Telur rebus bsa matang sempurna dan mudah dikupas dengan tidak merebusnya saat air mendidih. (Photo by Klaus Nielsen from Pexels)

Bobo.id - Telur menjadi salah satu bahan makanan yang digemari banyak orang.

Selain murah dan mudah didapat, telur juga bisa diolah menjadi berbagai macam hidangan lezat. Mulai dari telur ceplok, telur dadar, telur orak-arik, hingga telur rebus.

Siapa yang suka makan telur rebus? Kalau iya, tentunya kamu tahu kalau untuk membuatnya kita harus merebus telur bersama kulit.

Nah, terkadang kita merasa sulit untuk menentukan kematangan dan juga mengupas kulit telur.

Belum lagi ada beberapa kesalahan yang bisa membuat telur retak saat dimasak dan membuatnya matang tak merata.

Tak perlu khawatir, berikut ini adalah empat cara merebus telur agar matang sempurna dan mudah dikupas.

Yuk, simak!

Baca Juga: Suka Nonton YouTube? Simak Tips Memilih Konten yang Tepat dan Cara Mengunduh Videonya

1. Pastikan Telur Bersuhu Ruang

Jangan merebus telur dingin yang baru saja dikeluarkan dari kulkas.

Perbedaan suhu yang ekstrim antara telur dingin dan air panas akan membuatnya jadi mudah retak.

Jadi, pastikan menggunakan telur bersuhu ruang kala merebusnya, ya.

Jika telur berasal dari kulkas, turunkan dulu malam sebelumnya untuk menetralkan suhunya.

Baca Juga: Pikirkan Lagi Kalau Ingin Menyimpan Telur di Kulkas, Ini Risikonya