Sebelum Mengolahnya, Perhatikan Dulu 4 Cara Memeriksa Kualitas Daging Ini

By Grace Eirin, Selasa, 20 Juli 2021 | 11:00 WIB
Aroma, warna, dan tekstur daging dapat digunakan sebagai indikator kualitas daging. (Pixabay/congerdesign)

Bobo.id - Pada hari ini, 20 Juli 2021, masyarakat Indonesia sedang merayakan Hari Raya Iduladha. 

Iduladha selalu berkaitan dengan hewan kurban dan daging. Hewan kurban yang disembelih biasanya kambing, sapi, atau kerbau.

Masyarakat Indonesia memiliki budaya untuk membagi-bagikan daging kurban yang sudah disembelih untuk dinikmati bersama.

Baca Juga: 5 Tips Mengonsumsi Daging saat Iduladha Agar Imun Tidak Turun

Nah, daging-daging yang sudah diterima bisa diolah secara langsung atau diolah beberapa waktu kemudian.  

Namun, sebelum mengolah daging, teman-teman juga perlu memeriksa kualitas daging, agar proses mengolahnya dapat dilakukan dengan baik.