Cara Mudah Membuat Dimsum Hakau Isi Udang seperti di Restoran, Ikuti Resep Ini, yuk!

By Thea Arnaiz, Kamis, 29 Juli 2021 | 18:30 WIB
Hakau salah satu jenis dimsum dengan isian udang. (pxfuel)

Cara Membuat Hakau:

1. Langkah pertama adalah campur dan aduk secara rata bahan-bahan untuk isian. Jika sudah, sisihkan lebih dulu.

2. Langkah kedua. Untuk membuat kulit hakau caranya, campur tepung tang mien dan tepung sagu. Aduk sampai rata. Lalu masukkan air mendidih sambil terus diaduk sampai menggumpal. Jika sudah, letakkan dalam wadah yang tertutup rapat. Diamkan selama kurang lebih 10 menit.

3. Langkah ketiga, jika adonan kulit sudah 10 menit, tambahkan minyak dan uleni sampai lembut. Gulung adonan memanjang dan potong-potong sesuai selera pastikan ukurannya sama.

Baca Juga: Kencur Bisa Bantu Hangatkan Tubuh, Coba Olah Kencur Jadi Resep Seblak untuk Santapan saat Cuaca Dingin, yuk!

4. Langkah keempat, ambil salah satu adonan yang sudah dipotong. Lalu, pipihkan tapi jangan terlalu tipis. Beri adonan isian dan lipat.

5. Langkah kelima, ambil wadah untuk mengukus, lapisi dasarnya dengan daun atau stream paper. Letakkan hakau yang sudah dibuat tadi ke dalam kukusan. Masak sampai matang sekitar 8 menit.

6. Langkah keenam, jika sudah matang, matikan api dan angkat. Sebelum menyajikan hakau olesi dengan minyak dahulu. Siap untuk dimakan.

Nah, itu teman-teman cara membuat hakau, mudah dan praktis, kan?

(Penulis: Robert Christianto)

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.