Bobo.id - Nanas adalah buah yang kaya akan nutrisi dan vitamin serta bisa diolah menjadi beragam menu makanan.
Teman-teman bisa mengolah nanas menjadi minuman menyegarkan atau makanan yang mengenyangkan.
Buah nanas merupakan jenis buah tropis yang bisa memberikan banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.
Dengan mengonsumsi nanas secara rutin, teman-teman bisa meningkatkan daya tahan tubuh.
Dalam nanas terdapat kandungan vitamin C yang merupakan antioksidan baik untuk tubuh.
Baca Juga: Cocok untuk Sarapan Besok, Ini Resep Crepes Ayam Lezat yang Mengenyangkan
Selain itu nanas juga bisa menjaga kesehatan tulang serta melakukan pemulihan setelah operasi.
Saat mengonsumsi buah nanas teman-teman bisa mendapatkan banyak kandungan gizi seperti vitamin C, serat, kalsium, vitamin B1, B2, B3, dan banyak lagi.
Berikut cara yang bisa teman-teman lakukan untuk mengolah buah nanas.