7 Buah yang Bisa Tingkatkan Imun Selama Pandemi COVID-19

By Thea Arnaiz, Jumat, 10 September 2021 | 16:15 WIB
Buah-buahan yang baik dikonsumsi saat pandemi COVID 19. (MaxPixels)

 

Bobo.id - Pandemi COVID 19 belum berakhir. Untuk itu, teman-teman tetap perlu mewaspadai dengan meningkatkan daya tahan tubuh agar tidak melemah dan mudah sakit.

Selain meningkatkan daya tahan tubuh dari konsumsi suplemen, perlu juga untuk mengonsumsi yang alami seperti buah-buahan.

Buah-buahan banyak mengandung vitamin C yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh, lo.

Buah-buahan juga mempunyai pemanis alami yang sehat, vitamn C yang dikonsumi lewat buah-buhan juga lebih baik untuk tubuh.

Kira-kira apa saja buah-buahan yang banyak mengandung vitamin C yang baik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh di masa pandemi COVID-19, ya?

Baca Juga: Jadi Syarat Beraktivitas di Ruang Publik, Ini Cara Mengunduh Sertifikat Vaksin COVID-19

1. Jeruk

Buah jeruk sudah dikenal banyak orang kaya akan vitamin C yang bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Terutama ketika teman-teman sedang terkena flu. Oleh karena itu buah ini baik dikonsumsi saat pandemi COVID-19.

Vitamin C dapat meningkatkan daya tahan tubuh kamu dengan meningkatkan jumlah produksi sel darah putih.

Sel darah putih ini mempunyai tugas untuk melawan infeksi yang menyerang tubuh. Teman-teman bisa mengonsumsi segala jenis jeruk untuk meningkatkan vitamin C di masa pandemi.