1. Melancarkan Pencernaan
Jagung adalah salah satu makanan yang kaya serat.
Teman-teman pasti tahu, bukan, kalau serat adalah salah satu nutrisi yang baik untuk pencernaan?
Nah, serat yang ada di jagung ini mudah dicerna oleh lambung, sehingga bisa membantu untuk mencegah sembelit.
2. Menyehatkan Mata
Mungkin selama ini teman-teman mengetahui kalau wortel adalah makanan yang baik untuk kesehatan mata.
Hal ini disebabkan karena wortel kaya akan kandungan vitamin A.
Namun selain wortel, jagung juga punya manfaat untuk kesehatan mata, lo.
Konsumsi jagung secara rutin baik untuk kesehatan mata. Sebabnya, jagung mengandung zat-zat seperti antioksidan, zeaxantin, dan lutein, yang baik untuk kesehatan mata.