Jangan Lakukan Lagi! Makan Sambil Berdiri Bisa Timbulkan 5 Masalah Ini, Salah Satunya Masalah Ginjal

By Amirul Nisa, Senin, 6 Desember 2021 | 15:00 WIB
Bahaya makan sambil berdiri yang bisa sebabkan masalah ginjal. (brgfx/freepik)

 

Bobo.id - Apakah teman-teman pernah makan sambil berdiri? Bila iya, sebaiknya hentikan kebiasaan itu dari sekarang.

Cobalah cari tempat duduk, saat akan makan sesuatu.

Seperti saat berada di taman, teman-teman bisa mencari tempat duduk yang nyaman sebelum mulai makanan.

Makan sambil berdiri bisa membuat makanan mudah terjatuh dan menjadi kotor.

Selain itu, makan sambil berdiri bisa menimbulkan beragam masalah kesehatan, lo.

Baca Juga: Cara Membuat Spaghetti Aglio Olio Seenak Buatan Restoran Italia

1. Tersedak

Makan dalam posisi berdiri, akan membuat teman-teman makan dengan cepat.

Dengan makan terlalu cepat, teman-teman bisa mudah tersedak.

Kondisi saat tersedak ini tidak bisa dianggap sepele, karena bisa mengacam jiwa.