Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Gerak pada Senam Irama

By Amirul Nisa, Kamis, 16 Desember 2021 | 14:30 WIB
Contoh soal dan pembahasan tentang senam irama. (Freepik)

Dari beragam gerakan dasar pada pemanasan itu, dibentuk sebuah koreografi.

Pada gerakan inti ini, teman-teman harus bergerak sesuai irama musik.

Gerakan inti pada senam irama yaitu:

- Gerakan meluruskan persendian.

- Gerakan langkah kaki.

- Ayunan lengan.

Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi Daur Hidup Hewan di Alam Sekitar

5. Apakah yang dimaksud gerak pendinginan?

Pembahasan

Gerakan pendinginan dilakukan setelah selesai seluruh gerakan inti.

Gerakan pendinginan ini merupakan gerakan untuk melemaskan atau merilekskan otot serta organ tubuh.

Tujuan gerakan ini adalah membuat tubuh secara bertahap menuju kondisi istirahat.

Untuk melakukan gerakan pendinginan pada senam irama, teman-teman bisa melakukan gerakan berikut.

- Merentangkan tangan.

- Menarik tangan dan badan ke samping kiri dan kanan.

- Meluruskan tangan sejajar ke depan.

Nah, itu tadi lima contoh soal tentang senam irama yang bisa membantu teman-teman lebih memahami gerakan pada senam tersebut.

Tonton video ini, yuk!

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.