Ternyata Tidak Sulit, Begini Cara Membuat Bakso Bulat Sempurna, Bisa Dilakukan di Rumah!

By Grace Eirin, Kamis, 16 Desember 2021 | 16:45 WIB
Cara membuat bakso bulat sempurna dengan tips dan alat yang sederhana. (jcomp/freepik)

Kepal-kepalkan adonan bakso dan keluarkan di sela-sela antara jempol dan jari telunjuk.

Ambil dengan sendok dengan arah memutar.

Langsung masukkan bakso ke dalam air mendidih supaya lapisan terluar adonan bakso berkulit dan tidak hancur. 

4. Gunakan dua sendok biasa

Kalau kamu enggan mencetak bakso dengan tangan, kamu bisa menggunakan dua sendok biasa.

Cara membuat bakso bulat dengan sendok adalah ambil adonan dan bentuk dengan dua sendok hingga dirasa berbentuk bulat.

Baca Juga: Cocok Dijadikan Camilan Sore Hari, Ini Cara Buat Gyoza Seenak Restoran Jepang

Kalau sudah, ambil adonan dan masukkan ke dalam air mendidih. Tunggu hingga mengapung dan matang.

5. Siapkan air es

Selain dengan sendok, ada cara membuat bakso bulat sempurna untuk bakso berbahan daging ikan.

Masukkan bakso ikan yang sudah dibentuk dengan sendok biasa ke dalam air es.

Air es bisa membuat bakso langsung mengeras dan kencang. Setelah itu, bentuk bulat kembali dengan tangan.

Masukkan ke dalam air mendidih dan rebus hingga mengapung.

Nah, itulah beberapa tips membuat bakso dengan bentuk bulat sempurna, teman-teman. 

Tonton video ini juga, yuk!

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.