Terkenal Beracun, Ikan Buntal Tak Boleh Sembarangan Diolah, Koki di Jepang sampai Harus Punya Sertifikat Khusus untuk Mengolahnya!

By Tyas Wening, Kamis, 23 Desember 2021 | 18:00 WIB
Ikan buntal jadi salah satu hidangan spesial di Jepang. (Pixabay)

Ada Sejumlah Tes yang Harus Dilalui Koki

Ada beberapa tes atau ujian yang harus dilalui koki untuk mendapatkan sertifikat khusus ini, lo.

Ujian tersebut meliputi ujian tertulis mengenai ikan buntal atau ikan fugu dan beberapa ujian tentang memasak.

Sedangkan ujian lainnya adalah ujian praktek, di mana koki diharuskan memotong ikan fugu dengan cara yang aman sehingga racun tidak menyebar.

Namun kebijakan ujian ini berbeda-beda di setiap daerah di Jepang, lo, karena ada beberapa wilayah yang hanya menerapkan ujian tertulis saja.

Baca Juga: Jangan Lagi Salah Simpan Makanan di Kulkas, 5 Makanan dan Minuman Ini Sebaiknya Disimpan di Freezer, Termasuk Pisang

Selain itu, ujian yang harus dilalui koki sebelum mendapatkan sertifikat ini juga cukup lama, teman-teman.

Biasanya, koki membutuhkan waktu hingga empat tahun untuk bisa mendapatkan sertifikat mengolah ikan buntal.

Pertama, koki yang ingin memiliki sertifikat khusus ini, harus mempunyai sertifikat koki dari pemerintah yang bisa didapatkan setelah dua tahun belajar menjadi koki di sekolah kuliner.

Sedangkan dua tahun berikutnya adalah sekolah khusus yang mempelajari tentang fugu dan cara mengolahnya.

Yuk, lihat video ini juga!

-----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.