Sering Ingin Makan Makanan Manis? Hati-Hati, Bisa Jadi Tanda Tubuh Kekurangan Nutrisi Penting Ini

By Niken Bestari, Senin, 27 Desember 2021 | 14:00 WIB
Sering ingin makan makanan manis tanda tubuh kekurangan magnesium dan vitamin B- (Freepik/pvproductions)

Begitu juga dengan vitamin B, fungsi utama dari vitamin B adalah sebagai pemecah nutrisi penting yang masuk ke dalam tubuh dan mengubahnya menjadi energi. 

Maka, kekurangan Magnesium dan vitamin B akan membuat kita kurang berenergi. Bahkan kekurangan Magnesium dan vitamin B dapat menyebabkan suasana hati memburuk atau badmood.

Memakan camilan manis yang mengandung gula akan dengan cepat menolong keadaan ini.

Gula akan segera diolah menjadi energi bagi tubuh.

Baca Juga: Tidak Manis tapi Sebabkan Gula Darah Meningkat, 5 Jenis Makanan Ini Harus Dihindari saat Diabetes

Gula juga akan meningkatkan hormon pembuat bahagia, sehingga suasana hati yang buruk bisa membaik.

Efek Samping Terlalu Banyak Makan Gula

Namun, terlalu banyak makan makanan mengandung gula juga tidak bagus, lo.

Konsumsi gula memiliki banyak efek buruk bagi kesehatan kita, beberapa diantaranya adalah: peningkatan berat badan. meningkatkan risiko penyakit diabetes dan tekanan darah tinggi, mempercepat masalah pikun dan penuaan dini.

Nah, karena kebanyakan makan makanan manis itu tidak baik bagi tubuh, maka teman-teman harus mengurangi makan makanan manis, ya.