Efek Samping Vaksin Booster dari Masing-Masing Merek, Sinovac hingga Moderna

By Niken Bestari, Minggu, 16 Januari 2022 | 14:00 WIB
Efek samping vaksin booster COVID-19. (Pixabay.com)

Bobo.id - Hingga saat ini, pemerintah masih melakukan vaksinasi booster COVID-19.

Vaksinasi booster yang dilakukan pemerintah memprioritaskan para lansia dan kelompok rentan terkena penyakit.

Sama seperti vaksinasi primer atau vaksinasi dosis pertama dan kedua, seluruh masyarakat bisa mendapat vaksin booster secara gratis, lo.

Juru Bicara Vaksinasi COVID-19 Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi mengatakan, vaksin booster ini juga memiliki efek samping seperti dosis primer.

Bu Nadia mengatakan semua vaksin memiliki efek samping tertentu seperti dosis sebelumnya.

Meskin vaksin memiliki efek samping tertentu, tapi manfaat kesehatan yang diberikan jauh lebih besar, lo.

Untuk mempersiapkan kemungkinan efek samping yang muncul agar tidak panik, sebaiknya kita ketahui dulu efek samping vaksin booster dari masing-masing merek berikut ini.

Efek Samping Vaksin Booster COVID-19 dari Masing-masing Merek

1. Sinovac

Baca Juga: Sudah Dimulai Sejak 12 Januari 2022, Ini 4 Tanya-Jawab Terkait Vaksin Booster

Vaksin booster Sinovac diberikan sebanyak 1 dosis minimal setelah 6 bulan vaksin dosis kedua khusus pada usia 18 tahun ke atas.

Vaksin booster Sinovac ini mampu meningkatkan antibodi tubuh hingga 21-35 kali setelah 28 hari pemberian dosis lanjutan.