Dengan adanya vitamin C, tubuh bisa memproduksi limfosit dan fagosit, yang merupakan sel darah putih penjaga tubuh dari infeksi.
2. Redakan Peradangan dan Keseleo
Pada kecipir terdapat antioksidan yang berasal dari tembaga dan mangan yang ada di dalamnya.
Mineral mangan dalam kecipir diketahui bisa membantu meredakan rasa nyeri dan peradangan karena keseleo.
Hal ini bekerja dengan menambah jumlah enzim superoxide dismutase dalam tubuh yang berkurang akibat munculnya radang sendi.
3. Menurunkan Berat Badan
Saat mengonsumsi kecipir, teman-teman juga bisa mendapatkan banyak kandungan serat.
Baca Juga: Tak Hanya Indah, Bunga Telang Ternyata Bisa Datangkan Sederet Khasiat Ini
Serat pada kecipir ini bisa membuat tubuh terasa kenyang lebih lama, sehingga teman-teman tidak akan makan berlebih.
Selain itu, kecipir juga termasuk makanan rendah kalori yang tentunya tidak menyebabkan peningkatan berat badan.
Kandungan serat pada kecipir pun juga bisa bantu jaga kesehatan saluran pencernaan, lo.
4. Mengontrol Gula Darah